Segmen Jom Blogwalk ! by Mellya


Assalammualaikum.

Segmen Jom Blogwalking ny Mellya

KLIK BANNER UNTUK JOIN
Atau
Klik Disini

Dengan sukacitanya Mellya merasmikan Segmen Blogwalk kecil-kecilan anjuran Mellya sendiri. Hihi harap ramailah yang sudi join. Tambah kenalan, tambah page views sekali ye.


TAMAT 24 JULY 2014.
Syarat penyertaan :

**SYARAT WAJIB**
Create post bertajuk "Segmen Jom Blogwalk ! by Mellya"

Tinggalkan link penyertaan di entry ini sahaja 

**SYARAT TAK WAJIB** 
Follow Blog dan tekan iklan yang ada

P/S : Terima Kasih daun keladi bagi yang menjayakan Giveaway Mellya dan Iola serta Simple Giveaway Projek Dress Bajet. Tahniah juga buat pemenang :)



Tips Mempercepat Loading Blog


Tips Mempercepat Loading Blog sebenarnya sudah banyak dituliskan para master - master blogger di dunia maya ini, dan pada kesempatan ini Free Just 4 U mencoba membagikannya kembali pada rekan - rekan yang belum mengetahui Cara Mempercepat Loading Blog.
Berikut ini Tips Mempercepat Loading Blog.
Berbagai cara untuk bisa mempercepat loading blog salah satunya dengan mengcompress kode CSS / HTML cara yang akan Free Just 4 U bagikan kembali berbeda yaitu :

Cara 1.
Kita masukkan script yang dicoding secara khusus untuk mempercepat loading blog yaitu Lazy Load Script.
Scripnya seperti di bawah ini

<script charset='utf-8' src='http://ajax.googleapis.com/ajax/libs/jquery/1.3.2/jquery.min.js' type='text/javascript'/> <script src='http://cuerosb.googlecode.com/files/cueros%20-lazyload.js' type='text/javascript'/> <script charset='utf-8' type='text/javascript'> $(function() { $(&quot;img&quot;).lazyload({placeholder : &quot;https://lh5.googleusercontent.com/_u4rBCfM4eII/TXksAi6R_OI/AAAAAAAABZY/2k63Mrtswf0/grey.png&quot;,threshold : 200}); }); </script>
untuk pemasangannya
  • login ke akun blogger / dasbor.
  • klik Rancangan - Edit Html.
  • Centang pada Expand Template Widget.
  • Cari kode </head> menggunakan tombol CTRL + F.
  • Lalu pastekan kode tadi tepat di ATAS kode </head>
  • Jika sudah klik Simpan
Cara 2
Bagi yang tidak mau repot menambahkan script ke dalam struktur template seperti cara 1 di atas bisa dengan cara menggunakan HTML / JavaScript, cara nya :
login ke akun blogger / dasbor
  • Klik Design > Add a Gadget > HTML/JavaScript
  • Copy kode di bawah kemudian paste pada content HTML/JavaScript

<script src='https://ajax.googleapis.com/ajax/libs/jquery/1.4.4/jquery.min.js' type='text/javascript'></script>
<script type='text/javascript' src='https://sites.google.com/site/jquery01/jquery.lazyload.mini.js?ver=1.5.0'></script>
<script type="text/javascript">
jQuery(document).ready(function($){
if (navigator.platform == "iPad") return;
jQuery("img").lazyload({
effect:"fadeIn",
placeholder: "https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEia7TBMkAfo0ICSnz68VuP1mGIfdhZhUmsS5oweyPVRSFJ0cpthyphenhyphenXY0ga2sxXAPg9k2K-HZhEk8TuY3X7lV-LvLPytH-dHf1ZsTFE_cmBSgqWwUlN2a3h0_ZBVqW12JHWRgwdi5H_lUsbk/s1600/grey.gif"
});
});
</script>

  • Simpan

Semoga Tips Mempercepat Loading Blog bermanfaat.


Perlu Tidaknya Captcha Pada Komentar Di Blog


Captcha Pada Komentar Blog

Perlu Tidaknya Captcha Pada Komentar Di Blog sebenarnya sudah banyak dibagikan di dunia maya ini dan pada kesempatan ini Free Just 4 U kembali membagikan kepada rekan - rekan yang belum mengatahuinya.
Perlu Tidaknya Captcha Pada Komentar Di Blog..??
Sering kali ketika kita berkunjung ke website atau blog pada saat kita memberikan komentar pada suatu artikel diminta memasukkan sebuah tulisan acak - acakkan dan terkadang juga angka, sehingga membuat pengunjung tidak jadi berkomentar karena sulitnya membaca tulisan acak - acakkan itu terlebih lagi ada tambahan komentar tidak bisa muncul karena menunggu persetujuan dari yang punya website atau blog.
Tulisan acak - acakkan itu yang dinamakan Captcha.
Apa sebenarnya Captcha itu...??

CAPTCHA atau Captcha adalah suatu bentuk uji tantangan-tanggapan (challange-response test) yang digunakan dalam perkomputeran untuk memastikan bahwa jawaban tidak dihasilkan oleh suatu komputer. Proses ini biasanya melibatkan suatu komputer (server) yang meminta seorang pengguna untuk menyelesaikan suatu uji sederhana yang dapat dihasilkan dan dinilai oleh komputer tersebut. Karena komputer lain tidak dapat memecahkan CAPTCHA, pengguna manapun yang dapat memberikan jawaban yang benar akan dianggap sebagai manusia. Oleh sebab itu, uji ini kadang disebut sebagai uji Turing balik, karena dikelola oleh mesin dan ditujukan untuk manusia, kebalikan dari uji Turing standar yang biasanya dikelola oleh manusia dan ditujukan untuk suatu mesin. CAPTCHA umumnya menggunakan huruf dan angka dari citra terdistorsi yang muncul di layar.
Istilah "CAPTCHA" (berasal dari kata bahasa Inggris "capture" atau menangkap) diciptakan pada tahun 2000 oleh Luis von Ahn, Manuel Blum, Nicholas J. Hopper (semua dari Carnegie Mellon University), dan John Langford (IBM). Istilah ini adalah akronim bahasa Inggris dari "Completely Automated Public Turing test to tell Computers and Humans Apart" (Uji Turing Publik Terotomatisasi Penuh untuk membedakan Komputer dan Manusia). Carnegie Mellon University berupaya mematenkan istilah ini, tapi aplikasi merek dagang mereka dibatalkan pada 21 April 2008. Saat ini pencipta CAPTCHA menganjurkan penggunaan reCAPTCHA sebagai penerapan resmi.
Sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/CAPTCHA

Dari pengertian diatas bisa kita simpulkan bahwa Captcha itu untuk membedakan antara Komputewr dan Manusia jadi bukan untuk menghindari website atau blog kita dari komentar Spam.
Kembali ke topik Perlu Tidaknya Captcha Pada Komentar Di Blog, menurut saya pribadi tidak terlalu diperlukan karena seperti pembahasan di atas, disamping itu terkadang sering yang mengunjungi blog kebanyakan menggunakan Handphone / HP sehingga Captcha sangatlah menggangu kenyamanan untuk memberikan komentar karena Captcha sering tidak bisa terlihat jelas di layar Handphone.

Bagi rekan - rekan yang tidak ingin blognya terkena komentar SPAM, cukup dengan membaeri batasan siapa saja yang bisa memberikan komentar dan juga bisa dengan melakukan Moderas komentar atau menambahkan Script anti SPAM di blog.
Semoga sedikit pembahasan Perlu Tidaknya Captcha Pada Komentar Di Blog bisa bermanfaat.


Tips Mempercepat Windows 7

Sekarang Windows 7 sudah di anggap kedaluwarsa karena saat ini sudah berganti ke Windows 8, Namun tidak ada salahnya pada kesempatan ini Free Just 4 U kembali membagikan Tips Mempercepat Windows 7 bagi rekan - rekan yang masih setia menggunakan Windows 7.
Bagi rekan - rekan yang ingin mengetahui Cara Mempercepat Windows 7 silahkan baca ulasannya di bawa ini.
Tips Mempercepat Windows 7 :
  1. Uninstall Bloatware
    Efektifkan Komputer PC/Laptop anda dengan menginstall program yang memang dibutuhkan, uninstall program-program yang tidak diperlukan. Anda juga dapat menonaktifkan program bawaan Windows 7 dengan cara membuka Control Panel lalu klik Uninstall a Program, setelah itu klik Turn Windows Features On or Off. Anda juga dapat menggunakan software seperti Revo Uninstaller.
  2. Batasi Proses Startup
    Pada Start search box, ketik MSCONFIG lalu tekan enter. lepaskan tanda checklist dari proses yang tidak diperlukan. Karena terlalu banyak proses yang berjalan dapat menghabiskan memory RAM dan Pagefile. Contoh: Google Update adalah proses yang tidak terlalu penting, maka anda diperbolehkan menonaktifkannya.
  3. Upgrade RAM
    Upgrade RAM sangat perlu dilakukan untuk mempercepat Kpmputer PC/Laptop anda. Anda dapat meng upgrade RAM anda sampai batas maksimal Mainboard.
  4. Disable Indexing Service
    Indexing Service merupakan sebuah metode untuk pencarian lebih cepat, namun menghabiskan memory yang cukup besar, ada baiknya anda mendisable Indexing Service. Untuk mendisable Indexing Service, Pada Start search box, ketik Indexing Service lalu tekan enter.
  5. Defrag
    Defrag harddisk anda secara teratur agar Komputer PC/Laptop anda tetap dalam kondisi prima.
  6. Power Seting
    Klik Control Panel / System and Security / Power Options, setelah itu pilih High Performance. Hal ini dimaksudkan agar PC anda mendapat aliran daya listrik yang cukup untuk memenuhi kebutuhan PC anda. Laptop tidak disarankan menggunakan tip ini karena dapat mengakibatkan bateray cepat habis.
  7. Disk Cleanup
    Gunakan Disk Cleanup untuk membersihkan harddrive anda dari file-file yang tidak diperlukan.
  8. Scan dan Update Anti Virus
    Lakukan scan & update antivirus agar komputer anda bebas dari malware, virus, trojan dan lain-lain.
  9. Peformance Troubleshooter
    Pada Control Panel, ketik "troubleshooting", anda akan melihat pilihan "Check for performance issues." Jalankan Troubleshooter dan anda akan menemukan masalah yang membuat Komputer PC/Laptop anda menjadi lambat.
  10. Matikan Desktop Gadget
    Desktop Gadget menghabiskan memory yang cukup banyak, saya menyarankan anda untuk tidak menggunakan Desktop Gadget.
  11. Gunakan Desktop Basic
    Jika Komputer PC/Laptop anda mempunyai spesifikasi hardware yang terbilang pas-pasan, ada baiknya anda menggunakan desktop basic untuk menghemat memory Komputer PC/Laptop anda.
  12. Matikan Aero Effect
    Untuk lebih menghemat memory anda, matikan Aero effect.
Semoga Tips Mempercepat Windows 7 bermanfaat...


Cara Memperbaiki Windows 7 Yang Layarnya Hitam

Cara Memperbaiki Windows 7 Yang Layarnya Hitam yang lebih dikenla dengan Black Screen tentunya sudah banyak di dunia maya ini, dan pada kesempatan ini Free Just 4 U membagikanya kembali bagi rekan - rekan yang belum mengetahui Cara Memperbaiki Windows 7 Yang Layarnya Hitam.
Untuk memperbaiki Windows 7 Layar hitam atau Black Screen caranya sebagai berikut :
Cara ke 1
  • Coba masuk ke Windows Safe Mode dengan menggunakan menu Advance Boot Option caranya tekan tombol F8 secara terus menerus pada saat menyalakan komputer atau laptop,
  •  pada screen yang muncul pilih Safe Mode.
  • Begitu bisa masuk ke Windows Safe Mode apakah layarnya sudah berubah hitam atau masih ada aplikasi atau softwere yang terinstal terlihat.
  • Jika Masih terlihat Klik Start - All Progams - Accessoris - System Tools - System Restore
  • Pilih System Restore point dimana tanggalnya dikembalikan sebelum Windows 7 mengalami Black Screen.
  •  Tunggu sampai Windows 7 restart dan mengembalikan System seperti pada tanggal yang kita pilih.
  • Jika berhasil Windows 7 sudah normal kembali
Cara ke 2
Cara ini bisa kita gunakan jika Cara 1 tidak bisa kita lakukan karena pada windows safe mode juga mengalami black screen.
Caranya :
  • Masuk ke menu Advance Boot Option dengan menekan tombol F8 pada saat Windows akan startup seperti pada cara 1.
  • Kemudian Pilih Repair Your Computer 
  • Pada jendela System Recovery Option pilih (klik) tool System Restore 
  • Pilih Restore Point yang merupakan tanggal dimana setingan Windows akan dikembalikan . Untuk melihat restore point yang lain bisa dilakukan dengan mengklik tombol Show more restore points. Klik Next untuk melanjutkan.
  • Ikuti langkah berikutnya dimana Windows akan merestart dan memulai proses restore
  • Setelah proses restore system windows berhasil, kita coba untuk login lagi. Apabila tidak bisa login, misal karena ada service yang tidak berfungsi coba komputer direstart kembali.
  • Dengan cara diatas kerusakan Windows 7 Black Screen berhasil diperbaiki
Cara ke 3
Jika cara ke 1 dan ke 2 gagal mengembalikan Windows 7 seperti sediakala, cara terakhir adalah dengan melakukan Instal ulang atau repair Windows 7 dengan menggunakan CD Windows 7 dan cara ini tentunya semua sudah mengerti caranya.

Semoga Cara Memperbaiki Windows 7 Yang Layarnya Hitam ini bermanfaat.


Cara Menghapus Artikel Yang Benar Agar Blog SEO Friendly


Cara menghapus artikel blog yang benar ini saya dapatkan ketika berkunjung ke blog Kang Ismet, dan pada saat ini saya bagikan kembali kepada rekan - rekan yang belum mengetahui bagaimana Cara Menghapus Artikel Yang Benar Agar Blog SEO Friendly.
Bagi rekan - rekan yang ingin mengetahuinya silahkan baca artikel di bawah ini.

Cara Menghapus Artikel di Blog - Sutu saat mungkin sobat harus menghpus artikel di blog. Ada beberapa kemungkinan artikel tersebut dihapus, diantaranya : Artikel yang sudah basi (sebetulnya tidak usah dihapus, cukup diupdate), artikel yang tidak sesuai dengan niche blog, artikel bermasalah dengan adsense, dll.

Untuk cara menghapus dari dashboard saya yakin sobat semua sudah faham caranya, karena sangatlah mudah. Ternyata ada hal yang harus diperhatikan ketika kita menghapus artikel, apalagi arikel itu sudah terindex google. Ketika robot merayapi blog kita dan tidak menemukan artikel, inilah permasalahannya. Atau kemungkinan lain, pengunjung mendapati artikel dari google, kemudian tidak mendapati artikel itu di blog kita karena sudah terhapus. Inilah yang mnyebabkan broken link, yang sangat tidak bagus di mata Mesin Pencari. Solusinya, kita harus memberitahu robot google tentang penghapusan data crawling.
Intinya, setelah menghapus artikel, kita harus memberitahu google agar menghapus data index halaman yang kita hapus, serta menghentikan robot crawler untuk merayapi artikel yang telah dihapus.

Sebelum menghapus artikel, ada beberapa hal yang sobat harus lakukan :

1. Buka artikel, copy linknya dan simpan di notepad.
2. Hapus Artikel
3. Masuk Ke Google Webmaster Tool di https://www.google.com/webmasters/tools/home
4. Apabila ada beberapa blog, klik blog yang dimaksud
5. Klik Google Indeks -> Hapus URL -> Buat permintaan penghapusan baru.
6. Masukan link yang sudah dihapus (yang dicopy ke notepad) klik Terus.
7. Klik Kirim Permintaan.

Catatan :

1. Indeks google akan terhapus secara permanen dalam waktu 90 hari
2. Buat Custom Error 404 (page not found)


Sumber : https://support.google.com/webmasters/answer/1663419

Contoh soal Psikotest SMP - SMA


Pendidikan di Indonesia sering sekali berubah peraturan dan kurikulumnya semua itu demi kemajuan Pendidikan di Indonesia.
Berikut ini Free Just 4 U membagikan Contoh soal Psikotest SMP - SMA yang sering dilaksanakan untuk mengatahui minat bakat dan kemampuan siswa, dan mohon maaf saya bukanlah seorang Psikolog atau Psikiater jadi yang bisa menjawab soal - soal Psikotest dengan benar dan tepat, hanya beliau - beliau yang menekuni bidang Psikologi yang mengetahui jawaban tersebut.
Contoh soal Psikotest SMP - SMA ini sering kali yang digunakan sebelum pada saat penjurusan SMA dan juga pada saat SMP kelas 3 sering juga sekolah mengadakan Psikotest pada murid - muridnya.
Semoga Contoh soal Psikotest SMP - SMA  bermanfaat.



CONTOH SOAL PSIKOTEST

A. PILIHLAH SALAH SATU JAWABAN YANG PALING BENAR!

I. Analogi verbal pemahaman terhadap HUBUNGAN ANTAR KATA
1.    Dingin – Selimut = Hujan – ….   a. Air   b. Payung   c. Dingin   d. Basah
2.    Ayah – Anak = Pohon – ….   a. Daun   b. Tunas   c. Ranting   d. Akar
3.    Pintar – Belajar = Bodoh – ….   a. Cerdas   b. Rajin   c. Dosen   d. Malas
4.    Februari – April = Mei – ….   a. Juli   b. Agustus   c. September   d. Oktober
5.    Ekspor – Pergi = Impor – ….   a. Luar   b. Dagang   c. Masuk   d. Asing

II. Analogi verbal pemahaman terhadap ANTONIM (LAWAN KATA)
6.    ABSEN >< ….   a. Sakit   b. Masuk   c. Ijin   d. Hadir
7.    AKTUAL >< ….   a. Kadaluwarsa   b. Nyata   c. Lama   d. Baru
8.    AKURAT >< ….   a. Teratur   b. Sembarangan   c. Ceroboh   d. Meleset
9.    GAGAL >< ….   a. Batal   b. Bahaya   c. Berhasil   d. Berguna
10.    GERSANG >< ….   a. Subur   b. Kering   c. Tandus   d. Kemarau
11.    HETEROGEN >< ….   a. Harmonis   b. Selaras   c. Multi   d. Homogen
12.    JUMBO >< ….   a. Besar   b. Super   c. Bangkok   d. Kecil
13.    KOHESI >< ….   a. Agresi   b. Adhesi   c. Swadesi   d. Asimilasi
14.    DIALOG >< ….   a. Monolog   b. Prolog   c. Epilog   d. Interaktif
15.    ANTIPATI >< ….   a. Apatis   b. Peduli   c. Simpati   d. Acuh

III. Kemampuan PENALARAN ANALITIK
16.    Albert dan Irene mendengarkan musik. Gloria dan Albert hobi membaca. Siapa yang sedang membaca sambil mendengarkan musik?
a. Gloria    b. Albert    c. Irene    d. Gloria dan Albert

IV. Kemampuan PENALARAN TEKNIKAL
17.    Sebuah pesawat terbang menempuh jarak 3 km dalam waktu 15 detik. Berapa kecepatan pesawat terbang tersebut ?
a. 440 km/jam    b. 520 km/jam    c. 600 km/jam    d. 720 km/jam

18.    Dengan 4 liter bensin sebuah mobil dapat menempuh jarak 32 km. Jika jarak yang akan ditempuh 56 km, berapa liter bensin yang diperlukan?
a. 5 liter    b. 6 liter    c. 7 liter    d. 8 liter

V. Kemampuan KUANTITATIF (Numerik dan Aritmatika)
19.    Naufal berusia 7 tahun lebih tua dari Rizki. Rizki berusia 2 tahun lebih muda dari Hillmy. Berapa tahun selisih usia Naufal dengan Hilmy ?
a. 7 tahun    b. 3 tahun    c. 5 tahun    d. 6 tahun

20.    9 adalah 150 persen dari ?
a. 3    b. 6    c. 12    d. 15

VI. Kemampuan KUANTITATIF (Deret Angka atau Huruf)
21.     4, 9, 16, 25, 36, …  
(a) 64   (b) 81   (c) 49   (d) 100

22.     1, 2, 4, 8, 16, 32, …  
(a) 36   (b) 46   (c) 48   (d) 64

23.     1, 3, 5, 7, …  
 (a) 8   (b) 9   (c) 10   (d) 11

24.     A, E, D, E, H, E, … , …  
(a) N,E   (b) M,E   (c) L,E   (d) K,E

25.     C, F, E, H, G, J, I, L, … , …  
(a) M,N   (b) K,N   (c) L,M   (d) P,K



B. JAWABLAH PERTANYAAN BERIKUT DENGAN BENAR DAN TEPAT!

1.    Mahakarya pagelaran seni budaya nusantara yang telah diakui sebagai World Heritage oleh UNESCO
(Jawabannya 6 huruf, dengan huruf pertama W, huruf ketiga Y)

2.    Dunia hewan
(Jawabannya 5 huruf, dengan huruf pertama F)

3.    Pembantu Presiden yang mengepalai sebuah departemen
(Jawabannya 7 huruf, dengan huruf pertama M)

4.    Ilmu yang mempelajari tentang makhluk hidup
(Jawabannya 7 huruf, dengan huruf pertama B)

5.    Badan PBB yang mengurusi tentang Buruh
(Jawabannya 3 huruf, dengan huruf pertama I)

C. JAWABLAH PERTANYAAN BERIKUT DENGAN SINGKAT DAN JELAS!

1.    Kenapa kamu memilih belajar di .............................? Jelaskan alasannya!
2.    Jika kamu disuruh memilih jurusan ketika berada di kelas XI, jurusan IPA atau IPS  yang kamu pilih? Jelaskan alasannya!